02 Maret 2011

Puding Alpukat Saus Moka

Alpukat mentega yang lembut gurih dan sarat protein ini menjadi puding yang lezat rasanya. Saus moka yang wangi legit membuat puding makin sempurna rasanya!

Bahan:
300 g daging buah alpukat, haluskan
400 ml susu segar
1 bungkus agar-agar bubuk putih
150 g gula pasir
½ sdt vanili bubuk
Sedikit pewarna hijau
Saus Moka:
500 ml susu segar
1 sdm kopi bubuk instant
100 g dark cooking chocolate, potong kecil
100 g gula pasir
1 kuning telur ayam
1 sdm tepung miazena

Cara membuat:

  • Masak alpukat, susu, agar-agar, gula dan vanili hingga mendidih.

  • Angkat,a duk-aduk hingga uapnya hilang. Beri sedikit pewarna,aduk rata.

  • Tuang ke dalam gelas-gelas saji. Biarkan hingga beku.

  • Saus Moka: masak susu, kopi, cokelat dan gula hingga cokelat larut.

  • Aduk kuning telur dan tepung maizena hingga rata, beri sedikit adonan susu, aduk rata.

  • Tuang ke dalam adonan susu dan masak hingga kental dan mendidih.

  • Angkat dan dinginkan.


Untuk 6 gelas

(dev/Odi)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

CORONA

hmmm... sudah lama tdk sekolah, sejak ada virus corona sekolah libur, kantor libur dan toko banyak yang tutup. Sejak bulan Maret 2020 sekola...