01 Maret 2011

Kanom Pang Muan Nar Goong (Lumpia Udang Saus Plum)

Lumpia ini sedikit berbeda dengan lumpia yang biasa. Kulitnya memakai roti tawar dan untuk memberi rasa gurih lumpia dibalut dengan telur kocok. Rasanya tentu saja lebih gurih. Saat dicelup saus plum yang asam gurih rasanyapun makin enak saja! Bahan: 50 g udang, cincang 5 g wortel, potong kecil 10 g jamur shitake, potong kecil 8 g Garlic Paste 10 g Korean Soya Sauce 2 g gula putih 5 g saus tiram 1/3 butir telur ayam 2 potong roti tawar 2 butir telur ayam untuk menggoreng Cara membuat:

  • Taruh udang, wortel, jamur dan bawang putih dalam mangkuk.

  • Bumbui dengan gula, Korean Soya Sauce, saus tiram dan telur. Aduk rata.

  • Buang bagian pinggir roti tawar. Kukus selama 5 menit.

  • Isi roti tawar dengan adonan udang. Gulung hingga padat dan rapi. Kukus selama 5 menit.

  • Potong masing-masing menjadi 3 bagian. Celupkan dalam telur kocok.

  • Goreng dalam minyak panas dan banyak hingga kuning keemasan. Angkat.

  • Sajikan dengan saus plum. GARLIC PASTE Bahan: 2 siung bawang putih 2 potong akar daun ketumbar, cincang 2 sdt merica bubuk Cara membuat:

  • Campur semua bahan menjadi satu. SAUS PLUM: Bahan: 250 g cuka putih 100 g gula pasir 25 g daging buah asina plum 40 g jus plum Cara membuat:

  • Campur cuka, gula dalam panci, didihkan selama 20 menit hingga agak kental.

  • Angkat, dinginkan.

  • Campur daging buah plum, dan jus plum hingga rata.

  • Aduk dengan campuran cuka hingga rata.

  • (dev)

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    CORONA

    hmmm... sudah lama tdk sekolah, sejak ada virus corona sekolah libur, kantor libur dan toko banyak yang tutup. Sejak bulan Maret 2020 sekola...